Mengatasi Media Sosial Tidak Bisa Diakses Menggunakan VPN – Assalamualaikum, beberapa hari ini pasca keluar hasil pengumuman pemilu banyak social media tidak bisa diakses.
Menrut informasi dari detiknews, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto mengatakan layanan media sosial (medsos) akan dinonaktifkan untuk sementara. Tindakan itu diambil pemerintah untuk menghindari penyebaran berita bohong atau hoax.
Banyak netizen yang komplain dikarenakan kesulitan mengakses media sosial dan akhirnya menggunakan VPN (Virtual Private Network) untuk mengakses sosial media seperti Instagram dan aplikasi berbagi pesan, WhatsApp.
VPN bisa diartikan sebagai koneksi antar jaringan yang bersifat pribadi dan tanpa pengawasan dari pemerintah. Tribunnews.com
Banyak aplikasi VPN yang bertebaran di Google Play Store ataupun Apple Store, untuk mengatasi media sosial yang tidak bisa diakses ini saya pun mencoba menggunakan VPN Proxy Master di Google Play Store.
Kemudian langsung testing untuk memilih menggunakan server yang tersedia, dan media sosial yang sebelumnya tidak bisa terbuka alhamdulillah dapat berjalan dengan lancar.
Sebagai informasi, saya tidak merekomendasikan menggunakan VPN untuk melakukan akses ke media sosial ini ya, karena dibalik keuntungannya pasti ada ketidakuntungan-nya hehe. Do With Your Own Risk (DWYOR).
Refrensi | Baca juga : Akses ke Media Sosial Tanpa VPN? Begini Caranya!!!
Semoga bermanfaat & enjoy. Wassalamualaikum