Melacak Email Menggunakan Zmmsgtrace di Zimbra – Assalamualaikum, untuk seorang administrator zimbra, mereka wajib tahu untuk melakukan pengecekan setiap log yang ada di zimbra, terutama pengiriman atau penerimaan email, karena kalo kita tidak tahu sepertinya akan sulit kita untuk melakukan trace email yang ada di zimbra.
Pada artikel berikut, kita akan menginformasikan bagaiaman caranya melakukan trace email di zimbra menggunakan zmmsgtrace.
Apa itu zmmsgtrace?
zmmsgtrace ialah sebuah command yang berada di zimbra yang digunakan untuk melacak email yang dikirim ataupun diterima. Jadi, jika anda ingin melacak email pengguna tertentu untuk hari itu, Anda dapat menggunakan command ini.
Bagaiamna cara menjalanakn zmmsgtrace?
zmmsgtrace dijalankan menggunakan command line interface, berikut untuk menjalankannya :
- -s sender digunakan untuk melihat semua email yang dikirimkan oleh sender, sender ini bisa diganti dengan nama pengirim dan tanpa memerlukan domain
# /opt/zimbra/libexec/zmmsgtrace -s sender
- -r recipient digunakan untuk melihat semua email yang dikirimkan ke recipient, recipient ini bisa diganti dengan nama penerima dan tanpa memerlukan domain
# /opt/zimbra/libexec/zmmsgtrace -r recipient
- /var/log/zimbra.log-20190414.gz digunakan untuk melacak email berdasarkan log zimbra.log-20190414.gz atau log yang terjadi bukan pada hari ini
# /opt/zimbra/libexec/zmmsgtrace -sender /var/log/zimbra.log-20190414.gz
Tabel zmmsgtrace
Dari artikel ini, kita sudah bisa melacak email menggunakan zmmsgtrace di Zimbra kalian masing-masing.
Refrensi | Baca juga : Implementasi Fail2ban dengan Zimbra
Semoga bermanfaat & enjoy, wassalamualaikum